PANTAI LOSARI - MAKASSAR

Tempat wisata yang Lia kunjungi selanjutnya adalah pantai Losari yang terletak di sebelah barat kota Makassar. Pantai ini menjadi tempat bagi warga Makassar untuk menghabiskan waktu pada pagi, sore dan malam hari menikmati pemandangan matahari tenggelam yang sangat indah.

Waktu itu Lia berkunjung di pagi hari bersama rombongan anak GAMMARA dari LBB Triesakti Indonesia.
GAMMARA angkatan I di LBB TRIESAKTI

Tempat Lia menjadi tentor bahasa Indonesia sejak tahun 2012-2013. GAMMARA adalah angkatan pertama di LBB Triesakti. Sebuah bimbingan baru yang dipelopori oleh Sugeng Rianto selaku mantan pimpinan dari LBB Gadjah Mada. Peresmian awal angkatan kami ini, kami lakukan di pantai Losari.
Perkumpulan anak GAMMARA TRIESAKTI

Kami berkunjung sekitar pukul 05.00 wita. Sengaja kami berangkat pagi hari untuk menikmati indahnya pantai, dan menghirup udara segar. Setiap subuh, pantai khas Makassar ini sudah ramai dikunjungi wisatawan, selain dengan tujuan untuk belanja, juga untuk olahraga.

Jumlah kami yang berangkat saat itu sekitar 17 orang. 14 orang dari anak GAMMARA, dan 3 orang lainnya dari direktur dan manager (ka Aziz dan ka Riki) dari LBB Triesakti. Anak GAMMARA yang pergi saat itu adalah : Nuri (tentor English) , Nining (tentor English), Resky (tentor Matematika), Lia (tentor Bahasa Indonesia), Hera (tentor Biologi), Mila (tentor Bahasa Indonesia), Paida (tentor Fisika), Nia (tentor Matematika), Syukur (tentor English), Ikky (tentor Matematika), Rudi (tentor English), Padli (tentor Fisika) Muhammad (tentor English) dan Iban (tentor Fisika).

Persatuan Anak GAMMARA
Sebenarnya jumlah kami sekitar 15 orang, akantetapi saat itu Tika (tentor Biologi) tidak sempat hadir, karena ada halangan. Maklum dari fakultas Kedokteran, jadi memiliki banyak kesibukan. Aku berharap semoga rasa persaudaraan ini, akan tetap terjalin selamanya. Walaupun kita sudah terpisah satu sama lain karena kesibukan yang berbeda.

Kembali ke Laptop, tentang pantai Losari, konon dahulu pantai ini dikenal sebagai pusat makanan laut dan ikan bakar di malam hari (karena para penjual dan pedagang hanya beroperasi pada malam hari), serta disebut-sebut sebagai warung terpanjang di dunia (karena warung-warung tenda berjejer di sepanjang pantai yang panjangnya kurang lebih satu kilometer).

Salah satu makanan khas Makassar yang dijajakan di warung-warung tenda itu adalah pisang epe (pisang mentah yang dibakar, kemudian dibuat pipih, dan dicampur dengan air gula merah. Paling enak dimakan saat masih hangat).Saat ini warung-warung tenda yang menjajakan makanan laut tersebut telah dipindahkan pada sebuah tempat di depan rumah jabatan Walikota Makassar yang juga masih berada di sekitar Pantai Losari.

Fasilitas dan akomodasi yang tersedia yaitu berbagai transportasi umum seperti becak, taksi, bus, dan sebagainya. Transportasi tersebut bisa Anda gunakan untuk berkeliling di sepanjang pantai Losari. Tersedia juga berbagai akomodasi hotel dengan berbagai kelas, dari wisma sampai hotel berbintang. Rumah sakit, restoran, cafe, warung, kerajinan emas dan souvenir juga tersedia.

Bagi teman-teman yang ingin berkunjung ke Makassar, silahkan dicoba berkunjung di pantai Losari yah....:)

4 komentar:

  1. Nice blog lia..
    apalagi adaka dlam cerita :D
    cantipp. ini ada koreksi penulisan..
    *Sugeng Rianto selaku -mantang- pimpinan
    *akan tetap -terjaling- selamanya
    (kurang2i G ta di' :p )
    *Salah satu penganan khas Makassar yang -dijajak- di warung-warung
    ("dijajakan" mgkn)
    silahkan diperbaiki biar lebih mantepp (y)

    klo sdh dikoreksi, hapusmi ini comment ku ;)

    BalasHapus
    Balasan
    1. maklum buru2 waktu itu, jadi nda perbaiki kembali...makasih atas sarannya...hehee saya sdh perbaiki..sengaja sy tdk hapus komentnya...spy sy selalu ingat. dan belajr mnjd lbh baik lagi kedepannya.

      Hapus
  2. kayak kukenal orang2 di foto itu.. Buat buku perjalanan saja Lia.. kamu kayaknya suka nulis ttg traveling

    BalasHapus

Silahkan beri saran dan kritik. Terima kasih